Kamis, 06 November 2014 1 komentar

Parcel Hantaran Jilbab

Assalamualikum dan selamat siang teman-teman semuanya J

Helloooo nama saya Rika Damayanti saya berasal dari Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara. Saya mau pamer nih keahlian saya hehehe Disini saya akan membuat kerajinan dengan tema “Parcel Hantaran Jilbab”. Kenapa saya membuat ini? karena menurut saya ini memiliki nilai ekonomis bagi orang yang membutuhkan kekereativanya  untuk membuat berbagai bentuk macam hiasan hantaran pengantin wanita. Lumayan kan kalau kita disewa orang untuk membentuk hiasan tersebut.Dimana seperti yang kita ketahui biasanya hantaran tersebut tidak terbentuk dari apa-apa alias polos karena ketidaktahuan kita untuk membuat parcel bentuk yang seperti apa, nah pernikahan itukan sekali seumur hidup, jadi tidak salahkan dikala kita akan melamar seorang wanita alangkah indahnya jika hantaran yang kita beri tersebut berbentuk unik dan dapat menarik orang yang melihatnya, seperti jilbab wanita yang berbentuk bunga seperti yang akan saya buat ini dan pakaian dalam berbentuk burung merak, wahhh pasti kerenkan dan menarik. Nah selain memiliki nilai ekonomis, hiasan ini bisa dipajang dirumah, yaaa menambah keindahan rumah juga, lalu bisa menggunakan kain bekas dalam hal pembuatannya setidaknya kain bekas tersebut mampu menghasilkan nilai ekonomis.

Bahan:
  • Kardus bekas
  • Keranjang buah
  •  Plastik boneka
  •   Pita boneka
  • Kain pita
  • Tisu
  • Pulpen
  •  Gunting
  •   Jilbab bermotif/polos
  • Kain baru/bekas
  •    Karet
  •    Jarum pentol
  •   Lakban
Cara membuatnya:
  • Gambar kardus berbentuk bunga, lalu gunting gambar tersebut.
  • Selanjutnya buat kelopak sari madu dari tisu yang digulung-gulung dan dibalut oleh jilbab warna dasarnya.
  • Setelah itu lanjut dengan balutan kepada kardus yang berbentuk bunga dengan jilbab yang terbalut kelopak sari madu tersebut dan diikat dengan menggunakan karet.
  • Buatlah beberapa kardus yang berbentuk bunga dengan banyak sehingga bisa menghasilkan bunga yang mekar.
  • Setelah itu buatlah kardus berbentuk daun lalu digunting.
  • Dan selanjutnya kardus yang berbentuk daun tersebut dibalut dengan warna jilbab yang warna hijau sesuai warna dasar daun, lalu diikat menggunakan karet dan disatukan dengan kardus yang berbentuk bunga tersebut menggunakan karet.
  •  Setelah hasilnya didapatkan maka untuk membuat tangkai bunga adalah sisa dari balutan tersebut digulung sedemikian rapi dan membnetuk tangkai bunga, lalu dibalut dengan kain pita agar tangkainya kelihatan menarik dan disini balutan kain pita tersebut disatukan dengan menggunakan jarum pentol agar tidak terlepas dari tangkai bunga.
  •  Lalu letakan bunga yang sudah jadi tersebut di keranjang buah, tata sedemikian rapi dan masukan kedalam plastik boneka, lalu ikat dengan pita boneka dengan menggunakan lakban. Maka jadilah parcel hantaran jilbab.



Hasilnya:



Fungsi:
·         Hiasan hantaran jilbab pengantin               (memiliki nilai ekonomis)
·         Hiasan untuk diruang tamu                       (memiliki nilai ekonomis)



Terima kasih sebelumnyaaaa sudah meluangkan waktunya untuk membaca blog saya :)
 
;